Sabtu, 26 Februari 2011

- Liga Champions
Walcott Terancam Absen di Camp Nou

London - Kekuatan Arsenal saat menantang Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champions kemungkinan akan berkurang. Pasalnya, Theo Walcott diprediksi akan absen dalam laga tersebut.

Walcott mengalami cedera engkel dalam laga melawan Stoke City, Kamis (24/2/2011) dinihari WIB. Winger 21 tahun ini sudah dipastikan absen untuk pertandingan final Piala Liga Inggris kontra Birmingham City akhir pekan ini.

Sial bagi The Gunners, Walcott diperkirakan juga belum akan pulih saat mereka bertandang ke Camp Nou untuk melakoni laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 9 Maret mendatang.

"Walcott akan absen dua atau tiga pekan karena masalah engkel, " terang Wenger, seperti dikutip Reuters.

"Saya akan mengatakan itu sangat tidak mungkin dia akan fit untuk leg kedua menghadapi Barcelona," tambah manajer asal Prancis itu.

"Saya membayangkan yang terburuk jadi mungkin saya akan terkejut dengan cara yang positif, tapi saya hanya mengungkapkan firasat saya saat ini," lanjutnya.

Sementara Cesc Fabregas, yang juga mendapat cedera dalam laga kontra Stoke, kemungkinan sudah bisa tampil di Camp Nou.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar