Rabu, 09 Maret 2011
Jakarta - Ini masih soal statistik antara Barcelona dan Arsenal. Dari sudut pandang lain, terlihat jelas jika Barca memang bermain lebih dalam daripada Arsenal.
Pada laga di Camp Nou, Rabu (9/3/2011) dinihari WIB, Barca sukses membungkam Arsenal 3-1 sehingga berhak melaju ke babak perempatfinal dengan agregat 4-3. Tak terlihat ketangguhan The Gunners seperti beberapa pekan sebelumnya ketika menang 2-1 di Emirates Stadium.
Barca benar-benar tak memberikan kesempatan terhadap skuad arahan Arsene Wenger itu untuk mengembangkan permainan. Ini terlihat dari jumlah tembakan Arsenal sepanjang laga yang menunjukkan angka 0.
Tak hanya dari jumlah tembakan. Dari sisi lain yang lebih detil juga terlihat jika Barca memang bermain lebih dalam ketimbang Arsenal.
Barca membuat 310 sentuhan di separuh daerah lawan lawan sepanjang pertandingan. Bandingkan jumlah tersebut dengan milik Arsenal yang hanya 41, demikian dilansir oleh Opta.
Atau catat juga jika Barca melakukan 47 sentuhan di daerah kotak penalti lawan, sedangkan Arsenal hanya 2. Barca benar-benar mengurung pertahanan sang lawan.
Terlepas dari fakta bahwa Arsenal bermain dengan 10 orang--setelah Robin van Persie dikartu merah--, catatan di atas memang menunjukkan jika tim asal London Utara itu memang kalah dari segi permainan dinihari tadi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar